Tuesday, May 02, 2006

Sepotong doa



Wahai Tuhan kami, bukalah hati dan pikiran kami, seluas yang Engkau kehendaki, agar kami mudah menerima setiap taufik dan hidayah-Mu demi menuju jalan yang Engkau ridhoi.
Ya Allah sayangilah kedua orang tua kami sebagaimana mereka menyayangi kami semenjak kecil
Ya Allah, Jadikanlah setiap hembusan napas yang kami keluarkan menjadi dzikir dan bertasbih kepadaMU, sebagaimana makhlukmu yang lain, yang selalu bertasbih kepadaMu dengan caranya masing-masing.
Ya Allah, Biarkan kami memujiMu dengan cara kami, dengan kemampuan kami dan dengan izinMu. Lidah kami tak kan pernah sanggup memanjatkan doa, kecuali apa yang pernah Engkau izinkan.
Ya Allah, setiap bangun di fajar pagi ... hembusan napas pertama kali adalah karuniaMu, rezekiMu dan atas kehendakMu. Bila tidak, maka pagi ini kami tak akan hidup, kami tak ada lagi di dunia, berakhirlah kehidupan kami.
Ya Allah, Engkaulah tujuan hidup kami, Engkaulah tempat kami kembali, tak ada daya dan upaya, kecuali atas kehendakMU.
Amin.

No comments:

Mutiara pribadi

Antara Moskow, Helsinki dan Stockholm

Ada Hikmah

Ada hikmah dibalik yang kau lihat dan yang kau baca. Moskow Jakarta ﺒﺳﻢﺍﻟﻟﻪﺍﻟﺮﺤﻣﻦﺍﻟﺮﺤﻴﻢ ﺍﻠﻠﻪﺍﻛﺑﺮ ﺍﻠﻠﻪﺍﻛﺑﺮ ﺍﻠﻠﻪﺍﻛﺑﺮ ﺍﺷﻬﺪﺍﻻﺍﻠﻪﺍﻻﺍﻠﻠﻪ ﻮﺤﺪﻩﻻﺷﺮﻳﻚﻠﻪ ﻮﺍﺷﻬﺪﺍﻦﻣﺤﻣﺪﺍﻋﺑﺪﻩ ﻮﺮﺳﻮﻠﻪ

Musim panas di Moskow

Musim panas di Moskow
Novokuznetskaya Ulitsa

Warga SIM di Musim Dingin di taman KBRI Moskow

Warga SIM di Musim Dingin di taman KBRI Moskow
Kecil Indah dan bermakna, pantang menyerah, pantang mundur dan terus bergerak di jalan Illahi. Berjuang dan berdoa disegala tempat di segala cuaca. Tahan menghadapi cobaan, ujian, hinaan, caci maki. Tetap tegar dan berpegang teguh pada janjiNya !

Di Arafah 2003

Di Arafah 2003
Insya Allah menjadi haji yang mabrur, haji yang selalu mendapat ridho dan ampunan Allah

Masa muda

Masa muda