Jika kamu mati tak meninggalkan apa-apa, maka buat apa kamu dilahirkan ? Isilah saat hidupmu dengan hal apapun yang bermanfaat, jadikan lingkungan sekitarmu ladang amal dan ladang jihad yang luas ! Jangan putus asa dan menyerah, katakanlah : " Cukuplah Allah pelindung dan penolong bagiku "
Tuesday, May 16, 2006
Permainan Dunia
Inilah dunia ....
penuh dengan permainan dan tipu daya
yang sudah benar di buat salah, yang salah dibenarkan
yang di dalam negeri ingin ke luar negeri
yang sudah di luar negeri ingin pulang ke negerinya
yang bujangan ingin kawin, yang sudah kawin ingin bujangan lagi/bebas
inilah permainan dunia, penuh dengan tipu daya
demi harta dan jabatan, manusia menjegal teman seiring
menggunting dalam lipatan atau memancing di air keruh
yang sudah tertib dijadikan kacau balau
deni harta dan warisan, manusia memangsa saudaranya
membunuh saudaranya atau menghancurkan saudaranya sendiri
inilah permaian dunia, penuh dengan tipu daya
yang senyum pada kita, ternyata musuh dalam selimut
yang dekat pada kita, justru yang paling membenci kita
dekat, pada berantem dan ribut
jauh, dikenang dan dirindukan
semuanya dibuat terbalik !
Inilah dunia ... penuh dengan tipu daya
mereka memberi dengan mengharap sesuatu
mereka memuji dengan sebuah harapan di baliknya
mereka membantu dengan maksud tertentu
mereka tersenyum manis dengan belati siap membelah
Inilah permainan dunia... penuh dengan tipu daya
harta, tahtadan wanita dikiranya kunci kebahagiaan
ternyata membuat gelisah, resah, kecewa, pusing dsb
semua menjadi semu
semua manjadi fatamorgana
hanya ilusi saja
Ingin hancur ? silahkan ikuti permainan dunia itu
Ingin bahagia ? kembalikan semua urusan kepada-Nya.
(Moskow, Minggu, 20 Pebruari 1994 )
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Mutiara pribadi
Ada Hikmah
Ada hikmah dibalik yang kau lihat dan yang kau baca.
No comments:
Post a Comment